I/O Table and Unit Set Up ini fungsinya untuk memperkenalkan perangkat I/O yang digunakan kepada sistem. Ini harus dilakukan sebelum program ditransfer ke PLC. I/O Table and Unit Set Up ini untuk PLC CJ Series sedangkan yang CPM1A kaga perlu ya kawan
Berikut Caranya:
Klik 2x yang dilingkari merah pada gambar diatas, setelah itu akan muncul jendela seperti dibawah
klik 2 kali pada slot main rack dimulai dari slot 00 sesuai dengan jumlah modul yang terpasang pada PLC , misalnya kita menggunakan 1 modul input digital, 1 modul input analog dan 1 modul output maka yang dipakai slot 00 – slot 02. Setelah itu klik 2 kali pada empty slot maka akan muncul jendela seperti berikut
- Untuk setting type digital input/output modul pilih +Basic I/O
- Untuk setting modul analog input/output maka pilih +General Purpose Analog I/O
Kemudian pilih type modul input dan output yang sesuai dengan input / output yang terpasang di PLC lalu klik OK. Contohnya seperti gambar dibawah
Setelah dikonfigurasi sesuai dengan I/O yang digunakan, selanjutnya pilih menu option seperti gambar diatas yang dilingkari merah kemudian setelah itu klik transfer to PLC